top of page
Search
  • dillmaya

Strategi dan Teknik Iklan di Instagram yang Tidak Membosankan

Updated: May 28, 2020

Bagi Anda yang ingin mendapatkan pangsa pasar yang luas dan omset yang tinggi, selain branding yang perlu Anda perhatikan aspek lain yang juga penting Anda perhatikan adalah teknik iklan. Jika instagram sebagai media promosi Anda, maka memahami teknik iklan di instagram yang seperti apa sangat Anda perlukan.


Jangan asal beriklan, termasuk ketika Anda akan menjangkau target audiens melalui instagram. Anda harus pahami dulu teknik – tekniknya seperti apa. Berikut kami ulas strategi dan teknik iklan di instagram yang akurat untuk menjangkau target audiens yang luas. Lets check these out!


Strategi dan Teknik Iklan di Instagram yang Tidak Membosankan


Pernah membuat iklan di Facebook atau setidaknya pernah melakukan marketing produk di Facebook? Jika belum, baca : Cara Marketing di Facebook Agar Dagangan Laku Terus

Namun jika pernah, Anda tentu tahu bahwa kurang lebih sekitar 75% iklan di Facebook artinya adalah iklan relevan dengan instagram. Atau dalam artian, ketika Anda sudah membuat iklan di Facebook, artinya Anda punya akses keuntungan iklan di platform instagram.


Setelah Facebook mengakuisisi instagram di tahun 2012 silam, hal tersebut mengakibatkan pengaturan iklan instagram dan Facebook berbeda hanya dengan beberapa kali klik saja. Sehingga walau niat Anda adalah untuk membuat iklan di instagram, akan tetapi semua setup iklan, pengaturan anggaran, penjadwalan, dan pembuatannya dilakukan di platform Facebook.



Terlepas dari semua itu, untuk mulai teknik iklan di instagram, ada beberapa hal penting yang perlu Anda simak diantaranya :

  • Pastikan Anda sudah punya facebook pages

  • Setelah itu, pilih editor dan buat kampanye. Anda bisa membuat iklan di instagram dengan memanfaatkan beberapa tool yang berbeda yaitu dengan menggunakan tool Ads Manager, Power Editor, dan Facebook Ads API.

  • Untuk memulai beriklan di instagram, pilih buat kampanye baru

  • Pilih tujuan Anda

  • Jika sudah, pilih audiens Anda. Anda bisa mengcustom audiens Anda sesuai apa yang Anda butuhkan.

  • Atur penempatan Anda. Langkah ini merupakan suatu pembeda yang besar antara membuat iklan Facebook dengan iklan instagram. Untuk menggunakan teknik di iklan instagram, Anda hanya akan mencentang penempatan instagram.

  • Jika sudah, atur budget Anda untuk beriklan.

  • Tetapkan jumlah tawaran Anda. Hal ini menjadi penentu seberapa efektif iklan yang Anda sampaikan. Hal tersebut penting karena nantinya Anda harus bersaing dengan pengiklan lain untuk menjangkau audiens yang sama.

  • Lakukan pengaturan halaman Anda dan link. Pilih Facebook page dari akun yang ingin Anda iklankan. Kemudian hubungkan akun instagram ke akun iklan facebook Anda. Untuk melakukannya, Anda langsung klik “Add Account”

  • Siapkan semuanya

  • Jika sudah siap, lakukan pesanan iklan Anda. Melakukan pesanan iklan cukup mudah, Anda cukup klik tombol hijau besar di bagian sudut kanan bawah.

  • And done, iklan Anda sudah siap dan harus segera Anda pesan karena jika tidak, akan ada orang lain yang memesan tempat Anda.

Jika Anda menginginkan orang lain dalam tim Anda melihat iklan yang dibuat sebelum iklan tersebut ditayangkan, Anda atur saja jadwal Anda untuk menyertakan penundaan, namun masih tempatkan pesanan Anda.


Karena jika pesanan tidak segera Anda tempatkan, Anda beresiko kehilangan semua pekerjaan yang selama ini sudah Anda lakukan. Jadi dianjurkan segeralah melakukan pemesanan dulu, baru kemudian sesuaikan waktunya.


Dalam beriklan, Anda juga harus paham tentang etikanya. Baca : Prinsip Dasar Iklan Etika Bisnis yang Harus Diketahui Pebisnis Pemula. Semoga informasi diatas semakin menambah wawasan Anda.

10 views0 comments
bottom of page